Transformasi Mental, Sukses Milik Semua Orang

Profil89 Dilihat

MEDAN – Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th merupakan nama lengkap dari pebisnis yang kerap disapa Rudi. Ia lahir pada tanggal 22 Desember 1968 di Selayang, Medan, Sumatera Utara. Memiliki ayah bernama Yohanes Ponten Sembiring Meliala serta ibu yang bernama Pt. Malem Kerina Sinuraya.

Kini ia lebih dikenal sebagai seorang pebisnis yang sederhana dengan pola pikir yang sangat terbuka. Sektor bisnisnya lebih banyak di bidang pariwisata dan properti serta bisnis media.

Pendidikannya diawali dengan masuk SD Negeri Selayang tahun 1981. Setelah lulus SD, ia kemudian melanjutkan pendidikan di SMP Negeri 1 Binjai  tahun 1984. Setelah lulus SMP, ia melanjutkan pendidikan ke SMA Ahmad Yani tahun 1987. Kemudian ia berkuliah di Sekolah Tinggi Theologia Abdi Sabda tahun 1993.

Dilanjutkan dengan menempuh pendidikan di Hagai Institut Singapore serta LPPM Jakarta tahun 2003. Kemudian untuk mempertajam dan meningkatkan kapasitas serta efektifitas kepemimpinannya, Rudi mengikuti program pendidikan di Lemhanas RI tahun 2005.


Foto : Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th (Kiri) saat bermain golf bersama anggota Bali Golf Club (BGC) di Bali.

Semasa muda Pdt. Rudi juga aktif dalam berbagai organisasi sebagai aktivis dan pemimpin. Ia pernah menjadi Ketua Senat Mahasiswa Fakultas Teologia STT Abdi Sabda Medan, kemudian juga berperan mendirikan beberapa organisasi kemasyarakatan.

Setelah menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Tinggi Theologia Abdi Sabda Medan, Pdt. Rudi aktif dalam berbagai kegiatan pelayanan gereja di Kota Medan.

Sebagai pebisnis, Pdt. Rudi memiliki ide-ide bisnis yang sangat tidak biasa. Hampir semua profesi pernah digelutinya hingga menjadi seorang pebisnis ulung. Ia sudah menjalaninya dalam berbagai bidang mulai dari fotografi, jurnalistik, pariwisata, properti hingga marketplace.

Perjalanan Karir dan Bisnis Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th

Pdt Rudi Sembiring Meliala, S.Th telah memulai kariernya sejak ia masih kuliah. Pada mulanya, ia hanya bekerja sebagai supir taxi dan juga sempat bekerja sebagai tukang taman di kampus.

Pada saat itu Pdt. Rudi harus bekerja untuk membayar uang kuliah dan biaya kebutuhannya secara mandiri. Semasa karirnya beliau telah berkontribusi banyak dalam berorganisasi dan pelayanan gereja.

Setelah lulus dan menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Tinggi Theologia Abdi Sabda, Rudi Sembiring Meliala mulai fokus untuk merintis karirnya. Pada mulanya, Pdt. Rudi menjabat sebagai Vikaris di Majelis GBKP Si Empat Teran, Naman tahun 1993-1995 kemudian dipercayakan sebagai Wakil Ketua Umum PERMATA GBKP Pusat pada tahun 1994-1996.


Foto :Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th saat berada di Titik Nol Ibu Kota Negara (IKN) Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur

Selain dikenal sebagai pebisnis sukses, Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th juga sempat mengabdikan diri sebagai seorang Pendeta di Gereja Batak Karo Protestan (GBKP) yang setia melakukan penggembalaan bahkan bersama-sama dengan penatua memelihara, melayani, memimpin dan memberdayakan anggota jemaat.

Integritas yang ditujukan semasa berjuang sebagai aktivis dan selama mengabdikan diri sebagai seorang pendeta menjadi catatan penting karena Pdt. Rudi SM, S.Th dipilih menjadi Sekretaris Jenderal Komite Independen Pemantau Pemilu (KIPP) Kabupaten Karo tahun 1999, kemudian dilanjutkan menjadi Wakil Sekretaris Jenderal KIPP Provinsi Sumatera Utara pada tahun yang sama.

Kemahiran Pdt. Rudi dalam membangun jaringan sebagai seorang rohaniwan membuat hubungan yang ia bangun berhasil diarahkan menjadi komunitas yang lebih luas. Dalam pelayanan, ia mereposisikan dirinya untuk berkarya dan bisa berguna bagi orang lain. Hal ini terlihat pada saat ia terpilih menjadi Ketua Umum Persekutuan Gereja Gereja di Indonesia (PGI) Wilayah Provinsi Kepulauan Riau 2001-2004.

Selain itu, Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th juga pernah berkarir sebagai Anggota DPRD Kota Batam periode 2004-2009 dan pada saat itu juga dipercaya menjadi Ketua Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Provinsi Kepulauan Riau tahun 2004-2009 serta Wakil Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Kepulauan Riau tahun 2005-2010.

Lalu pada tahun 2018, Pdt. Rudi berhasil terpilih menjadi Ketua Umum DPP Media Online Indonesia (MOI). Berikutnya, turut berperan aktif sebagai Pengurus Persatuan Golf Indonesia (PGI) Provinsi Bali tahun 2019 – Sekarang.


Foto :Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th (Kiri) bersama Sekjen Media Online Indonesia (MOI), HM. Jusuf Rizal

Pdt. Rudi kemudian mendirikan beberapa perusahaan dibawah INBISNIS Group. Perusahaan konglomerasi ini memiliki beberapa sub yaitu PT Flores Today Indonesia (Jasa Tour & Travel), PT Flores Properti Indonesia (properti), PT Inbisnis Abadi Indonesia (marketplace) dan PT Indonesia Informasi Bisnis (media dan investasi).

Khusus pada bisnis di bidang properti, INBISNIS Group memiliki 366 Property, yaitu perusahaan yang bergerak pada sektor pengembang/ pembangunan properti, serta INBISNIS Property yang fokus pada jual beli properti sebagai perusahaan agen properti.

Pemikiran dan Komitmen Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th

Sebagai seorang pebisnis sukses, tentu saja karier dan pemikiran Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th banyak dicontoh, sebagai inspirasi dan juga sebagai pemacu agar bisa mengikuti jejaknya karena “Sukses Milik Semua Orang”.


Foto : Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th saat menghadiri event Selectusa Investment Summit (SIS) di Washington DC, Amerika Serikat pada Senin (24/6/2024).

Pdt. Rudi sempat menyatakan bahwa dalam membangun bisnis, mengembangkan jaringan merupakan suatu hal yang penting. Oleh sebab itu, memilih rekan yang baik sangatlah diperlukan.

Membangun relasi tidak hanya pada perusahaan ternama saja, akan tetapi juga pada rekan-rekan yang belum terkenal sekalipun. Menurutnya, pertemanan yang baik akan dapat membantu seseorang dalam berproses dan mengembangkan bisnis yang dikerjakan.

Ketika kondisi bisnis sedang tidak bagus atau sepi pelanggan, maka jejaring pun dapat diandalkan. Menurut Pdt. Rudi berteman dengan seorang kurir sama pentingnya dengan berteman dengan orang-orang yang memiliki jabatan tinggi.

Menurut Pdt. Rudi, modal memanglah suatu hal yang penting untuk membangun serta mengembangkan bisnis. Akan tetapi, kemauan serta kerja keras adalah hal paling pokok yang harus dimiliki oleh seseorang yang memiliki keinginan untuk sukses.

Dalam bisnis, Pdt. Rudi mengungkapkan bahwa generasi muda sudah sepatutnya bersikap sabar serta mau menapaki tangga usaha satu persatu dan tidak terburu-buru. Menurutnya, membangun suatu bisnis tidak semudah seperti membalikan telapak tangan, dibutuhkan sikap sabar dan tentunya tidak pantang menyerah.

Selain pemikiran-pemikirannya dalam hal bisnis maupun investasi, Pdt. Rudi SM, S.Th tentu tidak hanya menyimpan pemikiran dan prinsipnya tersebut. Akan tetapi, ia juga mewujudkannya dalam sikap dan perbuatan sehingga berhasil menjadi seorang pebisnis sukses meskipun tidak terlahir dari keluarga kaya raya.

Itulah cerita singkat dari seorang pebisnis sukses dan pribadi sederhana asal Karo, Sumatera Utara, Pdt. Rudi Sembiring Meliala, S.Th. Kesuksesannya telah berhasil menginspirasi banyak orang dan membuatnya menjadi tokoh yang dihormati di beberapa daerah tempatnya berkarir.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *